MAKASSAR, 17 OKTOBER 2025. Sesuai surat Kepala Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI, Nomor 69/BUA/UND/TI.1.2/2025, tanggal 16 Oktober 2025 hal Undangan Rapat Koordinasi Penjelasan Teknis Pagu Alokasi Anggaran TA 2026 dan Peluncuran Aplikasi BATARA (Budgeting and Planning Application for Transparency, Accuracy, and Resource Alignment), Sekretaris, Kepala Sub Bagian Keuangan dan Pelaporan, Staf Sub Bagian Rencana Program dan Anggaran Pengadilan serta Staf Sub Bagian Keuangan dan Pelaporan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar mengikuti kegiatan tersebut pada hari Jumat, 17 Oktober 2025, Pukul 10.00 WITA sampai selesai bertempat di ruang Command Center Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar.
Aplikasi BATARA (Budgeting and Planning Application for Transparency, Accuracy, and Resource Alignment) merupakan platform digital terintegrasi yang menghubungkan data SDM, asset dan keuangan untuk proses yang berbasis data tunggal.
![]() |
![]() |



