Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445H / 2024M

Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445H / 2024M
Oleh: Sheila Azaria Fazli, S.H.

MAKASSAR – Tahun itu disebut amul huzni (tahun kesedihan). Rasulullah mengalami keadaan duka cita yang sangat mendalam. Beliau ditinggal oleh istri yang begitu dicintainya, Khadijah. Kemudian beliau juga ditinggal oleh pamannya yang senantiasa melindunginya, Abu Thalib. Dalam keadaan yang duka cita dan penuh dengan rintangan yang sangat berat itu, menambah perasaan Rasulullah SAW semakin berat dalam mengemban risalah Ilahi. Lalu Allah “menghibur” Nabi dengan memperjalankan beliau, sampai kepada langit ketujuh dan menemui Allah. Hingga kini, peristiwa ini seringkali diperingati oleh sebagian besar kaum muslimin dalam peringatan Isra Mi’raj. (Mohon sertakan link sumber: https://jurnal.staialhidayahbogor.ac.id/index.php/alt/article/view/428/342 )
Bertempat di Masjid Syuhada 45 PT TUN Makassar, telah dilaksanakan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445H / 2024M pada hari Kamis, tanggal 15 Februari 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua, Wakil Ketua, Para Hakim Tinggi, Panitera dan Sekretaris, Para Pejabat Eselon III, IV, Panitera Muda, Para Pejabat Teknis Kepaniteraan, Para Pejabat Fungsional dan Pejabat Pelaksana, PPPK, serta Para Pejabat Fungsional Umum / PPNPN PT TUN Makassar, dengan penyampaian Tausiah Hikmah peringatan Isra Mi’raj oleh Ustadz H. Taslim, S.Ag., M.Ag.
Dalam tausiah hikmah, Ustadz H. Taslim, S.Ag., M.Ag. mengingatkan untuk senantiasa menjaga ibadah, memperbanyak do’a dan dzikir, selalu mengingat dan melibatkan Allah SWT dalam setiap langkah kehidupan.
Allah SWT berfirman, "Maha Suci Allah, yang telah memperjalankan hamba-Nya pada suatu malam dari Al Masjidil Haram ke Al Masjidil Aqsha yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia adalah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui." (QS Al Isra:1).

Read 104 times

Hubungi Kami

Telp   : (0411) 452773
Email :  info@pttun-makassar.go.id
            pttun.makassar@gmail.com

Alamat :

Kantor Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar (Jl. AP. Pettarani No. 45 Makassar 90231)

Jam Pelayanan :

Senin - Kamis : 08.00 - 16.30 WITA
Jumat : 08.00 - 17.00 WITA
Sabtu dan Minggu : Tutup

IMG_20230706_232854_433.jpgqrcode_priostar_1.pngqrcode_pustakadigital.pngsidaengqrcode1.png

PETA LOKASI KAMI